Resmikan TPS-3R Panglima Batur, Bupati Anwar Sadat Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan Lingkungan

Avatar

- Redaksi

Sabtu, 20 Juli 2024 - 15:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ultimatumnews.com Bram Itam – Sebuah langkah maju untuk menjaga kelestarian lingkungan di Tanjab Barat ditandai dengan peresmian Tempat Pengelolaan Sampah (TPS) 3R “Panglima Batur” di Desa Mekar Tanjung, Kecamatan Bram Itam, Jum’at (19/7/2024)

Peresmian yang dilakukan oleh Bupati Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag, ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah daerah dalam mengelola sampah secara bertanggung jawab.

“Saya menyambut baik dengan adanya TPS 3R ini,” ujar Bupati Anwar Sadat dalam sambutannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Melalui momentum ini, saya atas nama pribadi dan Pemkab Tanjab Barat menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi- tingginya kepada semua pihak yang terlibat pada kegiatan ini, saya sangat mengapresiasi adanya TPS-3R ini. karena pengelolaan sampah menjadi suatu yang penting bagi daerah,’ sambungnya lagi

Berita Terkait  Ada Dugaan PUNGLI dalam Pengurusan program PTSL Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap di Desa Teluk Kulbi?

TPS 3R Panglima Batur menerapkan prinsip Reduce (mengurangi), Reuse (memanfaatkan kembali), Recycle (mendaur ulang) Sampah organik diolah menjadi pupuk, sementara sampah plastik diubah menjadi biji plastik yang memiliki nilai ekonomi.
“Insyaallah nanti kita bangun TPS 3R di tiap kecamatan,” ucap Bupati, menunjukkan tekadnya untuk membangun sistem pengelolaan sampah yang lebih terstruktur dan efektif.

Berita Terkait  Bachyuni Deliansyah,PJ Bupati Muaro Jambi Serahkan Sertifikat Untuk Pelaku UMKM Dan Pembudidaya Ikan. 

Meskipun demikian, Bupati juga mengingatkan bahwa saat ini baru 45% sampah yang dapat diolah. “Kita baru bisa mengolah sampah 45%, sedangkan 55 % belum dapat diolah,” ungkapnya.

Oleh karena itu, ia kembali menghimbau masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, terutama sampah plastik, agar tidak mencemari lingkungan dan biota laut.

“Mudahan-mudahan desa Mekar Tanjung bisa menjadi contoh bagi desa-desa yang lain dalam pengelolaan sampah,” harap Bupati.

Ditempat yang sama, Kades Mekar Tanjung, Rafani, menyatakan rasa syukur atas pembangunan TPS 3R ini. Sementara itu Kepala Dinas Lingkungan Hidup Tanjab Barat, Suparjo, menjelaskan bahwa dana pembangunan TPS 3R Panglima Batur berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK).

Berita Terkait  Berjalan Sukses. Kegiatan Tahunan Musyawarah TJSLDU Yang Di Gelar Bappeda Muaro Jambi,Ini Tujuannya. 

Hadir dalam acara peresmian ini Staf Ahli, Asisten, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Camat Bram Itam, Kepala Desa Mekar Tanjung, Kepala Desa Tanjung Senjulang, Anggota BPD, Tokoh masyarakat serta undangan lainnya.

Dengan beroperasinya TPS 3R Panglima Batur, diharapkan lingkungan masyarakat di Kecamatan Bram Itam khusunya akan semakin bersih dan terjaga, serta menginspirasi daerah lain untuk mencontoh pengelolaan sampah yang lebih berkelanjutan dan ramah lingkungan. (Sulai)

Print Friendly, PDF & Email

Berita Terkait

Hingga Kini Hanya Pasangan Cagub Jambi Romi-Sudirman Yang Berani Sampaikan Visi Dan Misi Ke Publik.
Kaban BPKAD Alias, SH.MH Dukung Penuh Usaha UMKM Muaro Jambi Dengan Belanja Produk Bazar UMKM.
Puluhan Personil Polresta Jambi Dilakukan Cek Urine Mendadak, Kombes Pol Eko Wahyudi : Ini Komitmen Bersih dari Narkoba
Dandim 0416/Bute Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat Bintara dan Tamtama
Survei LKPR di Kota Jambi : Elektabilitas Romi Sudirman Capai 59 %, Haris Sani 38 %
Hadiri Kegiatan HUT TNI ke-79, Sekda Harap TNI dan Masyarakat Perkuat Solidaritas
Pjs. Bupati Tanjung Jabung Barat, dr. H. MHD. Fery Kusnadi, Sp. OG, menghadiri Seminar dan Rakornis Transportasi
Sekda Tanjab Barat Sambut Kafilah MTQ Kabupaten Tanjab Barat
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 Oktober 2024 - 09:36 WIB

Hingga Kini Hanya Pasangan Cagub Jambi Romi-Sudirman Yang Berani Sampaikan Visi Dan Misi Ke Publik.

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:15 WIB

Kaban BPKAD Alias, SH.MH Dukung Penuh Usaha UMKM Muaro Jambi Dengan Belanja Produk Bazar UMKM.

Jumat, 4 Oktober 2024 - 14:09 WIB

Puluhan Personil Polresta Jambi Dilakukan Cek Urine Mendadak, Kombes Pol Eko Wahyudi : Ini Komitmen Bersih dari Narkoba

Rabu, 2 Oktober 2024 - 18:59 WIB

Dandim 0416/Bute Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat Bintara dan Tamtama

Senin, 30 September 2024 - 22:09 WIB

Survei LKPR di Kota Jambi : Elektabilitas Romi Sudirman Capai 59 %, Haris Sani 38 %

Senin, 30 September 2024 - 14:16 WIB

Pjs. Bupati Tanjung Jabung Barat, dr. H. MHD. Fery Kusnadi, Sp. OG, menghadiri Seminar dan Rakornis Transportasi

Jumat, 27 September 2024 - 14:35 WIB

Sekda Tanjab Barat Sambut Kafilah MTQ Kabupaten Tanjab Barat

Kamis, 26 September 2024 - 22:01 WIB

Debt Collektor Tarik Paksa Kendaraan Oknum Anggota Berbaju Loreng Sebabkan Keributan.

Berita Terbaru