WAKIL RAKYAT ATAUKAH WAKIL KEPENTINGAN

Avatar

- Redaksi

Jumat, 25 November 2022 - 07:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oleh : Jamhuri – Direktur Eksekutif LSM Sembilan.

Oleh : Jamhuri – Direktur Eksekutif LSM Sembilan.

Ultimatum.id,JAMBI – Pasca menghadirkan Tuhan sebagai saksi pada pengucapan ikrar suci saat menerima mandat dari rakyat untuk diwakili pada gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) secara otomatis yang bersangkutan telah memiliki hak dan kewenangan untuk menerima penghasilan dan mempergunakan fasilitas negara untuk mengurusi kepentingan rakyat pada konstituen masing-masing yang bersumber dari uang rakyat.

Masyarakat ataupun rakyat harus dan wajib mensyukuri keterwakilan diri atau kelompok masing-masing yang secara harfiah dapat diartikan apapun keinginan dan kebutuhan rakyat ataupun masyarakat telah ada nama yang mewakilinya untuk duduk di mewahnya bangunan gudang pengelolaan kekayaan negara, termasuk kebutuhan akan hidup mewah dan glamour atau hedonis dengan penghasilan yang luar biasa serta keinginan untuk melakukan dan merasakan nikmatnya jalan-jalan keliling jagat raya dengan menggunakan embel-embel kenegaraan sudah ada yang mewakili, yaitu penyandang status Wakil Rakyat.

Berita Terkait  Gara-gara Istri di Ganggu, Suami Bacok Tetangga Gunakan Parang dan Batu

Mungkin agak berbeda dengan impian masyarakat pemilih pada Daerah Pemilihan (Dapil) salah seorang unsur pimpinan pada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi saat ini, yang terkenal paling rajin melakukan aksi jalan-jalan melanglang buana tanpa ada sesuatu yang jelas tentang urusan konstituen yang mana yang sedang diurus serta apa feed backnya bagi rakyat yang mempercayainya sebagai wakil.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Oknum dimaksud terkesan lupa memposisikan diri sebagai wakil rakyat, hingga sulit untuk diketahui secara pasti yang bersangkutan apakah bertindak dan berbuat sebagai wakil rakyat ataukah sebagai wakil kepentingan dan kepentingan siapa?. Suatu kondisi yang disinyalir membuat masyarakat tidak akan merasakan keterwakilan dirinya pada gedung sebagai tempat Duduk Pikirkan Renungkan tersebut.

Berita Terkait  BPBD  Muaro Jambi Himbau Masyarakat Tetap Waspada Pasca Bencaa Angin Puting Beliung

Hendaknya yang bersangkutan harus tegas dalam menentukan pilihan, pilih dengan jelas satu diantara dua pilihan tersebut, ketika berpikir mewakili kepentingan rakyat silakan gunakan fasilitas dan sarana/prasarana yang bersumber dari uang rakyat, ketika pilihan kedua yang dipilih silahkan untuk menanggalkan dan meninggalkan segala embel – embel yang berbau aroma kenegaraan dan silakan meminta segala akomodasi, fasilitas dan sarana/prasarana dari pihak kepentingan bin keinginan itu sendiri. Sebab suara rakyat adalah suara tuhan (Vox Vovuli, Vox Dei) dan bukan komoditi perdagangan alasan dan dalih untuk sebuah keuntungan dan kepentingan. Jangan ubah DPR menjadi pelesetan sebagai Dagelan Pemikiran Rendahan.

Berita Terkait  Setidaknya 12 Ruko Diperkirakan Ludes Terbakar Pada Peristiwa Tadi Malam

Jangan membuat Badan Kehormatan DPRD terkesan mandul dan lumpuh sebagai akibat dari adanya kekeliruan oknum yang dimaksud dalam memahami arti dan konsekwensi hukum atas perbuatan menghadirkan Tuhan sebagai saksi. Oknum dimaksud harus menyadari bahwa Hak dan Kewenangan yang melekat ada kedudukan dan jabatan yang diemban dan dinikmati berawal dari harapan yang terkumpul melalui suara rakyat.

Kemampuan berpikir yang bersangkutan untuk lolos dari hukuman Hukum Dunia bukan berarti jaminan akan selamat dari hukuman di hadapan Tuhan di akhirat kelak, dimana yang bersangkutan harus menanggung dua beban dosa yaitu Sumpah Palsu dan Sumpah Serapa Masyarakat yang akan mengutuk dan melaknat.

Oleh : Jamhuri – Direktur Eksekutif LSM Sembilan

Print Friendly, PDF & Email

Berita Terkait

Hingga Kini Hanya Pasangan Cagub Jambi Romi-Sudirman Yang Berani Sampaikan Visi Dan Misi Ke Publik.
Kaban BPKAD Alias, SH.MH Dukung Penuh Usaha UMKM Muaro Jambi Dengan Belanja Produk Bazar UMKM.
Puluhan Personil Polresta Jambi Dilakukan Cek Urine Mendadak, Kombes Pol Eko Wahyudi : Ini Komitmen Bersih dari Narkoba
Dandim 0416/Bute Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat Bintara dan Tamtama
Survei LKPR di Kota Jambi : Elektabilitas Romi Sudirman Capai 59 %, Haris Sani 38 %
Hadiri Kegiatan HUT TNI ke-79, Sekda Harap TNI dan Masyarakat Perkuat Solidaritas
Pjs. Bupati Tanjung Jabung Barat, dr. H. MHD. Fery Kusnadi, Sp. OG, menghadiri Seminar dan Rakornis Transportasi
Sekda Tanjab Barat Sambut Kafilah MTQ Kabupaten Tanjab Barat
Berita ini 119 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 Oktober 2024 - 09:36 WIB

Hingga Kini Hanya Pasangan Cagub Jambi Romi-Sudirman Yang Berani Sampaikan Visi Dan Misi Ke Publik.

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:15 WIB

Kaban BPKAD Alias, SH.MH Dukung Penuh Usaha UMKM Muaro Jambi Dengan Belanja Produk Bazar UMKM.

Jumat, 4 Oktober 2024 - 14:09 WIB

Puluhan Personil Polresta Jambi Dilakukan Cek Urine Mendadak, Kombes Pol Eko Wahyudi : Ini Komitmen Bersih dari Narkoba

Rabu, 2 Oktober 2024 - 18:59 WIB

Dandim 0416/Bute Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat Bintara dan Tamtama

Senin, 30 September 2024 - 22:09 WIB

Survei LKPR di Kota Jambi : Elektabilitas Romi Sudirman Capai 59 %, Haris Sani 38 %

Senin, 30 September 2024 - 14:16 WIB

Pjs. Bupati Tanjung Jabung Barat, dr. H. MHD. Fery Kusnadi, Sp. OG, menghadiri Seminar dan Rakornis Transportasi

Jumat, 27 September 2024 - 14:35 WIB

Sekda Tanjab Barat Sambut Kafilah MTQ Kabupaten Tanjab Barat

Kamis, 26 September 2024 - 22:01 WIB

Debt Collektor Tarik Paksa Kendaraan Oknum Anggota Berbaju Loreng Sebabkan Keributan.

Berita Terbaru